Baist News, 16 Agustus 2024

Kegiatan olahraga bersama dan Jalan Sehat dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI yg ke 79, diadakan di lapangan Desa Badegan, Kec. Margorejo Kab. Pati, pada hari Kamis 15 Agustus 2024 tampak sangat meriah dan ramai pengunjung yang hadir. Kemeriahan tersebut di ikuti kurang lebih 800 orang yang tergabung dalam perwakilan masing – masing desa se Kec. Margorejo.

Sebagai Penyelenggara, Pasopati Kec. Margorejo mendapatkan dukungan sepenuhnya dari Forkopincam Margorejo, selaku penanggung jawab kegiatan nampak menghadiri kegiatan bersama dengan beberapa perwakilan dari Kepala Desa se Kec. Margorejo

Rangkaian kegiatan dimulai dari jalan santai, yaitu pukul 07.00 Wib di buka langsung oleh Kapolsek Margorejo AKP DWI KRISTIAWAN SH beserta beberapa anggota Kepolisian sektor Margorejo yang dilibatkan untuk pengamanan kegiatan tersebut.

Kegiatan selanjutnya semua peserta berjalan bersama sama sesuai rute yang sudah disiapkan oleh panitia penyelenggara, sampai dengan finish yang ditentukan dengan menikmati hiburan musik dan lembagian doorprize yang telah disiapkan dari panitia penyelenggaraan acara kegiatan tersebut.

See also  Atasi Banjir, Dewan Pati Suyono Dorong Percepatan Normalisasi Sungai

(Dars)

Visited 15 times, 15 visit(s) today